Selasa, 30 Maret 2010

Hidup Adalah Perjalanan dan Perjuangan

"Life is a journey that must be traveled no matter how bad the roads and accommodations."(Hidup adalah perjalanan yang harus dilalui tak peduli betapa buruk jalan dan akomodasi-Oliver Goldensmith)


 

Berawal dari dalam rahim ibu. Keluar ke dunia, tumbuh, berhubungan, dan merasakan. Kecil hingga besar, tua hingga muda, sampai menutup mata, menutup jiwa dan kembali kepada Sang Pencipta.

Tanpa kita sadari, tiba-tiba kita sudah berada dalam fase kehidupan sekarang dimana dulu menyebutnya sebagai masa depan. Apakah masa sekarang merupakan masa depan yang kita inginkan atau masa depan yang kita tidak pernah menyangka bahwa kita akan seperti sekarang ini. Waktu yang terus berputar, berjalan, tidak pernah berhenti, apalagi kembali kepada masa yang lalu.

Impian. Bagaimana cara kita meraihnya? Dalam perjalanan hidup ini, terkadang kita sedih, terkadang kita senang. Kita bisa jatuh atau bangkit. Bahkan dalam sedih dan senang bisa terjadi secara bersamaan. Gagal atau sukses. Ada banyak hal yang sebenarnya bisa kita pilih. Sederhananya adalah yang baik atau yang buruk yang akan kita pilih. Pilihan apa yang yang akan kita jalankan?

Tidak selalu kita bisa berhasil, terkadang kita jatuh. Yang terasa adalah sakit. Terkadang kita dihadapkan pada suatu keadaan yang sulit, kita benar-benar tidak tau bagaimana menyelesaikannya. Tapi, kita tetap berjalan menuruti Sang waktu yang terus berputar. Tidak peduli meskipun kita diam, kita tetap berjalan diatas Sang Waktu yang menuntut kita untuk terus berjalan. Tanpa kita sadari semuanya berubah. Kita bukan lagi kita yang dulu, kita menjadi baru. Berbeda.

Bagaimana caranya? Bagaimana agar bisa survive di perjalanan yang berbatu tajam ini? Percaya bahwa semua akan berakhir dengan baik. Semua ini sudah ada Yang mengatur. Bukankah selama ini setelah kesusahan akan datang kemudahan. Lalu, bagaimana caranya agar kebaikan yang datang adalah kebaikan yang kita inginkan? Tentu saja kita semua tahu jawabannya, berusaha. Lalu apa yang harus kita lakukan? Berjuang mencapai tujuan yang kita impikan dengan baik dan percaya bahwa semua akan berakhir dengan baik.


 


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar